Serdang Bedagai – HBNSumut.com.II
Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Serdang Bedagai (Sergai) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama melalui kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Jumat Barokah yang digelar di Kantor Sat Lantas Polres Sergai, Jumat (31/10/2025) siang.
Kegiatan berlangsung pada pukul 14.00 WI, langsung dipimpin Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Fauzul Arasy, S.Psi, didampingi oleh Kanit Kamsel IPTU Dinda Irnawati, S.H., M.H., Kaurbin Ops Lantas IPDA Juarno, S.H., Kanit Reg Ident IPDA Naek Simanungkalit, S.H., Kanit Turjawali IPDA Ojak Rumapea, S.H., serta seluruh personel Sat Lantas Polres Sergai.

Dalam kegiatan sosial ini, Sat Lantas Polres Sergai akan menyalurkan bantuan paket sembako kepada para Pekerja Harian Lepas (PHL) yang bertugas di lingkungan Satuan Lalu Lintas.Bantuan tersebut berupa beras satu sak, telur satu papan, dan satu kotak mi instan.
Kasat Lantas AKP Fauzul Arasy menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri khususnya Satlantas maupun keluarga besar dari Sat Lantas terhadap para PHL yang telah banyak membantu pelaksanaan tugas kepolisian sehari-hari.
“Kegiatan Jumat Barokah ini kami laksanakan sebagai bentuk rasa syukur dan kepedulian terhadap rekan-rekan PHL yang turut berperan penting dalam mendukung tugas-tugas Sat Lantas. Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi berkah bagi kita semua,” ujar AKP Fauzul.
Para PHL juga mengucapkan terima kasih atas perhatian serta kepedulian dari jajaran Satuan Lalu Lintas.
“Terima kasih kepada bapak Kasat Lantas dan seluruh jajaran atas bantuan dan perhatiannya. Ini sangat berarti bagi kami,” ungkap salah seorang perwakilan PHL dengan senyum bahagia.
Kegiatan Baksos Jumat Barokah ini menjadi bagian dari program rutin Polres Serdang Bedagai dalam menebarkan semangat berbagi dan menumbuhkan rasa kebersamaan di lingkungan kerja.
Melalui aksi sosial sederhana namun bermakna ini, Sat Lantas Polres Sergai berkomitmen untuk terus menanamkan nilai solidaritas, kepedulian, dan kebersamaan di antara seluruh jajaran kepolisian dan masyarakat. Reporter (Habib)












